Nationalgeographic.co.id - Di tengah pandemi COVID-19, operator rumah perawatan lansia, Human Life Care, memastikan para lansia di Jepang tetap berolahraga setiap hari meskipun kelas reguler ditiadakan.
Memanfaatkan Youtube, Human Life Care menyediakan video berjudul "Human Taiso" (Latihan Manusia) yang bisa diakes oleh siapa pun. Video berdurasi sekitar lima menit tersebut, memperlihatkan latihan fisik sederhana yang mudah diikuti dengan duduk maupun berdiri untuk para lansia. Gerakan yang ada dalam video diketahui dapat meningkatkan aliran darah serta memperkuat otot kaki dan punggung.
Baca Juga: Sering Pesan Makanan Selama #DiRumahAja? Perhatikan Ha-hal Berikut
Human Life Care mengatakan, olahraga daring yang disediakan di Youtube ini diharapkan dapat bermanfaat bagi para lansia di tengah pagebluk COVID-19.
"Pada saat seperti ini, orang cenderung menghindari keluar rumah. Saya harap orang-orang bisa berolahraga di rumah dengan video ini," ungkap Satoshi Matsuzaka, manajer departemen strategi di Human Life Care.
Baca Juga: #DiRumahAja Saat Wabah COVID-19, Polusi Udara Jakarta Berkurang
Jepang sendiri diketahui telah membatalkan acara massal, memindahkan kegiatan belajar dan mendesak warganya untuk bekerja dari rumah, demi membantu menghentikan penularan virus corona.
"Saya bisa bersenang-senang dengan menonton sambil berolahraga. Jadi, saya pikir itu bagus," kata Rieko Kojima, lansia berumur 79 tahun di Jepang.
Lansia adalah kelompok yang paling rentan terdampak virus corona, dan 30% populasi penduduk di Jepang berusia lebih dari 65 tahun. Hingga artikel ini ditulis, Worldometers mencatat ada 1.307 kasus COVID-19 yang terkonfirmasi di Jepang dengan 45 korban meninggal.