Pemeran penting lainnya dalam ekonomi sirkular adalah perusahaan daur ulang yang secara sistematis mengumpulkan sampah layak daur ulang dari berbagai sumber seperti perumahan, pertokoan, maupun perkantoran.
Di Indonesia sendiri, ekonomi sirkular mulai digerakkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dengan memfasilitasi beragam bantuan pengelolaan sampah di berbagai kota, kabupaten, hingga provinsi.
Baca Juga: Mengapa Bom Nuklir Menyebabkan Terbentuknya Awan Jamur?
Persoalan lingkungan yang merupakan dampak dari pola konsumsi plastik yang linear, hingga ekonomi sirkular sebagai solusi untuk mengatasinya akan dikupas tuntas dalam webinar bertajuk “Menilik Masa Depan: Apakah Ekonomi Sirkular Solusi Permasalahan Lingkungan?”.
Webinar yang merupakan hasil kerja sama antara National Geographic Indonesia melalui gerakan #SayaPilihBumi dan Danone-AQUA sebagai produsen air minum kemasan akan diselenggarakan pada 8 Agustus 2020 mendatang.
Webinar ini menghadirkan Peneliti Iklim dan Laut LIPI Intan Suci Nurhati, Hamish Daud, serta para pembicara lain yang ahli di bidangnya. Mari bergabung dengan gerakan #SayaPilihBumi melalui laman registrasi webinar di sini.