Hieroglif dari cat merah yang ditemukan robot di ruangan di balik pintu misterius Piramida Giza merupakan simbol-simbol numerik. Kesimpulan tersebut ditarik setelah analisis matematis oleh Luca Miatello, peneliti independen spesialis matematika Mesir kuno."Gambar itu merupakan simbol angka keramat. Mereka dibaca dari kanan ke kiri, artinya 100, 20, 1. Angka mewakili keliling ruangan, 121 hasta," kata Miatello menganalisis temuan robot dalam proyek Djedi tersebut.Pemimpin proyek Zahi Hawass dan timnya juga sependapat bahwa hieroglif merupakan simbol angka. James P. Allen, profesor yang memiliki spesialisasi Mesir mengatakan bahwa simbol-simbol itu sulit dibaca, "Tapi keterangan yang diberikan Dr. Miatello masuk akal."Saat ditemukan, heroglif diharapkan menjadi jawaban untuk menyingkap misteri pembuatan ruangan di dalam piramida. Meskipun demikian, "Jika benar tulisan itu adalah ukuran panjang ruangan, temuan ini tetap menarik," kata manajer misi Shaun Whitehead. (Baca: Ada Hieroglif di Balik Pintu Misterius Piramida Giza)Proyek Djedi selanjutnya akan melakukan analisis lebih lanjut pada bulan Agustus, ketika para peneliti mengirim robot yang dilengkapi dengan kamera yang memiliki resolusi lebih tinggi. (Sumber: Discovery News)