Promosi Pariwisata Lewat Jogja International Heritage Walk

By , Rabu, 5 Oktober 2011 | 06:07 WIB

Jogja International Heritage Walk (JIHW) 2011 akan segera digelar pada 19-20 November 2011 mendatang di Yogyakarta. Selain membudayakan gaya hidup berjalan sehat, kegiatan ini juga berkesempatan menjadi ajang promosi pariwisata Indonesia, baik wisata alam maupun kebudayaan, di kancah internasional.

JIHW 2011 yang akan mengusung tema "2 Days Walk for Green and Community" ini akan dilangsungkan di wilayah Candi Prambanan dan desa sekitarnya. Kemudian, dilanjutkan pada hari kedua di desa Imogiri dan sekitarnya, dengan rute sepanjang 5 km, 10 km dan 20 km. Selain jalan sehat, dilaksanakan pula program penanaman pohon.

GKR Pembayun selaku Ketua Jogja Walking Association mengatakan, JIHW adalah kegiatan tahunan yang mendorong seluruh masyarakat agar lebih peduli pada lingkungan, konservasi alam, serta warisan budaya. "Kegiatan ini bisa merupakan prospek yang bagus untuk pengembangan eco-tourism di Indonesia," papar GKR Pembayun.

Tonggak awal pelaksanaan JIHW berpijak pada keinginan merayakan 50 tahun hubungan persahabatan Indonesia-Jepang pada tahun 2008 lalu.

GKR menargetkan akan ada 5.000 peserta, dari peserta domestik dan mancanegara seperti Jepang, China, Korea, Singapura, Belanda dan Selandia Baru. "Kegiatan JIHW juga telah mendapat dukungan dari International Marching League (IML) Walking Association," tambahnya.