Kiwi Putih di Penangkaran Selandia Baru Selamat

By , Selasa, 1 November 2011 | 11:06 WIB

Satu-satunya kiwi putih yang diketahui keberadaannya, dilaporkan baru saja melewati pembedahan untuk mengangkat batu dari tenggorokan dengan selamat. Spesies langka berumur enam bulan yang dikenal dengan nama Manukuran itu telah lebih dari seminggu tidak makan karena dua buah batu besar dalam perutnya. Pukaha Mount Bruce, sebuah pusat konservasi hewan langka di Selandia Baru, melakukan dua kali operasi untuk menyelamatkannya. Operasi pertama di Rumah Sakit Wellington menggunakan laser untuk memecahkan dua batu tersebut. Kemudian, pecahan dikeluarkan lagi melalui endoskopi.Sama dengan burung-burung lain, kiwi menelan bebatuan untuk membantu pencernaan makanan. Dalam kasus Manukura, ia menelan lebih dari yang diperlukannya.Manukura merupakan kiwi putih pertama di dunia yang menetas dalam penangkaran sekaligus kiwi ketiga belas yang berhasil ditetaskan pusat konservasi dalam tahun ini. (BBC News)