Algoritma Untuk Mengurangi Risiko Kecelakaan

By , Kamis, 1 Desember 2011 | 10:26 WIB

Peneliti di Massachusetts Institute of Technology (MIT) sedang mengembangkan algoritma yang lebih akurat untuk meneliti perilaku para pengendara saat lampu merah. Mereka ingin meneliti bagaimana para pengendara menerobos lampu merah saat di persimpangan.Para peneliti mengelompokkan dua pengendara dalam algoritma, pengendara yang patuh dan pengendara yang melanggar. "Namun sampai sekarang, penelitian yang kita kerjakan belum berhasil dengan sempurna," jelas tim peneliti. Penelitian ini menggunakan model statistik yang berbeda, karena menggunakan data naturalistik. Selama ini, peneliti telah menemukan fakta adanya kaitan antara usia dan waktu reaksi terhadap perilaku pengemudi.Algoritma MIT yang sedang diteliti ini akan menunjukkan perbaikan dalam mengeluarkan peringatan lebih cepat daripada sebelumnya. Selain itu, Profesor di Aeronautics and Astronotics MIT, Jonathan How, menyebutkan bahwa sistem ini akan meningkatkan peringatan karena kemampuan algoritma dalam menganalisa beberapa tolak ukur lalu lintas.Sekarang, para peneliti sedang merancang sistem untuk memberikan rekomendasi kepada pengendara dalam menghadapi situasi yang berpotensi kecelakaan.Pada tahun 208 lalu, korban meninggal karena kecelakaan lalu lintas di Amerika Serikat sebanyak 37.261 jiwa dan sekitar 2,35 juta mengalami cedera. Menurut peneliti, hampir setengah dari jumlah kecelakaan yang terjadi terkait dengan persimpangan lalu lintas. Faktor utama dalam kecelakaan adalah ketidakmampuan pengendara untuk mengamati bahaya dalam situasi tertentu di persimpangan.(greencarcongress)