Atlet AS Ikut Serta Dalam Kampanye Keselamatan Berkendara

By , Selasa, 27 Desember 2011 | 08:37 WIB

Organisasi olahraga yang paling populer di Amerika Serikat, National Football League (NFL), turut mengingatkan para penggemarnya untuk peduli terhadap keselamatan berlalu lintas, khususnya saat menuju atau pulang setelah menonton NFL. Kampanye dari NFL dan NHTSA ini berkaitan dengan pengendara yang meminum minuman keras saat menyetir. Dalam kampanye ini, NFL mengeluarkan siaran pers yang berisi pesan dan fakta-fakta kecelakaan.NFL mengingatkan dua pihak, yaitu penonton NFL dan juga pemilik bar atau restoran yang menjadi tempat nonton bersama NFL. Untuk penonton, pihak NFL mengingatkan bahwa  mereka harus membatasi kadar alkohol saat menonton NFL. Selain itu, pengemudi diharuskan berumur lebih dari 21 tahun dan berjanji untuk tidak meminum alkohol sebelum atau saat pertandingan NFL berlangsung.Di sisi lain, penyelenggaran pesta NFL di bar atau restoran juga diingatkan oleh kampanye ini agar tidak membuat pengunjung terlalu mabuk agar selamat saat berkendara pulang. Penyelenggara disarankan untuk menawari pengunjung dengan minuman non-alkohol serta membatasi pesanan minuman beralkohol. Antisipasi wajib dilaksanakan oleh pihak penyelenggara, yaitu dengan menyediakan nomor telepon taksi dan cara alternatif untuk pulang. Kampanye dengan tema "Fans Don't Let Fans Drive Drunk" ingin setiap pengemudi yang menonton NFL untuk pulang dengan selamat.  (NHTSA)