Jejaring sosial internet Facebook menduduki peringkat teratas dari 10 aplikasi ponsel pintar terfavorit di kawasan Asia Tenggara.Berdasarkan survei Nielsen Informate Mobile Insight, Facebook menduduki peringkat teratas sebagai aplikasi ponsel pintar terfavorit di 3 dari 4 negara, yaitu Indonesia, Malaysia, dan Filipina, dan peringkat kedua di Thailand setelah Line, aplikasi pesan instan asal Jepang.Aplikasi populer lainnya di Asia Tenggara seperti Google Play Store, YouTube, dan Line. Sementara aplikasi game Candy Crush Saga berhasil masuk di peringkat keempat.Pemilik ponsel pintar di Asia Tenggara gemar menggunakan aplikasi di ponsel pintar, mereka menghabiskan waktu rata-rata 3 seperempat jam sehari untuk menggunakan aplikasi. Penggunaan aplikasi paling sering adalah di Malaysia (66 menit per hari), Thailand (46 menit per hari), Filipina (41 menit per hari), dan Indonesia (40 menit per hari)."Pentingnya aplikasi dan pengaruhnya terhadap pasar mobile yang sangat kompetitif dewasa ini telah melonjak dalam beberapa tahun terakhir," kata Direktur Nielsen Telecom and Technology Practice Asia Tenggara, Sagar Phadke, dalam siaran pers, Jumat (27/9/2013).Lebih lanjut, Sagar menjelaskan, pengguna aplikasi kini telah berkembang pesat sehingga memberi peluang luar biasa bagi para brand marketeers untuk memaksimalkan penggunaan aplikasi untuk membangun hubungan jangka panjang dengan konsumen. Survei Nielsen Informate Mobile Insight kali ini dilakukan dengan menggabungkan penetrasi dengan rata-rata waktu penggunaan per bulan untuk mengukur aplikasi yang paling disukai di wilayah Indonesia, Malaysia, Filipina, dan Thailand.