Bentuk Bumi Bantu Satelit Tetap di Posisinya

By , Minggu, 17 November 2013 | 11:33 WIB

Para peneliti baru saja mendapati bahwa satelit tetap berada di orbit berkat bantuan bentuk bumi yang agak lonjong. Seperti diketahui, planet kita saat ini diselimuti oleh lebih dari 1000 satelit yang masih aktif dan ribuan ton sampah luar angkasa. Dan sebagian besar di antaranya masih tetap berada di sana dengan tenang. Yang mengejutkan, baru saat ini kita mengetahui alasan di balik itu.Ternyata, bentuk Bumi yang tidak sempurna merupakan penyelamat para satelit tersebut. Akibat rotasinya, bumi sedikit gepeng di bagian kutub dan gemuk di bagian khatulistiwa.Menurut simulasi komputer dan analisis yang dilakukan oleh Scott Tremaine dari Institute for Advanced Study in Princeton, New Jersey dan Tomer Yavetz dari Princeton University, gravitasi dari bagian bumi yang gemuk itu menjaga satelit tertarik oleh gravitasi bulan sehingga berpindah dari posisinya.Jika Bumi memiliki bentuk bulat sempurna, banyak di antara satelit itu akan jatuh ke atmosfer dan terbakar dalam hitungan bulan atau tahun saja."Sangat menarik jika melihat ada banyak hal yang bisa mengganggu stabilisasi orbit rendah Bumi, tetapi ada kombinasi banyak hal yang membuat kita bisa memiliki kondisi yang baik untuk satelit-satelit," kata Gregory Laughlin, fisikawan dari University of California Santa Cruz.