Tips Berlibur dengan Pasangan

By , Minggu, 17 November 2013 | 09:07 WIB

Berlibur bersama pasangan seringkai menjadi hal yang diidam-idamkan oleh setiap orang. Melalui liburan, bisa menciptakan banyak momen berdua bersama pasangan.Meski demikian, berlibur bersama pasangan tak selalu menciptakan keindahan. Ada kalanya saat berlibur, pun selagi merencanakan liburan, beberapa pasangan malah terlibat perselisihan.Seperti dikutip news.com.au, beberapa hal yang memicu pertengkaran pasangan di antaranya adalah dana dan tujuan liburan. Pria dan wanita memiliki ide berbeda tentang destinasi liburan. Pria mungkin lebih menginginkan liburan yang bersifat tantangan. Sedangkan wanita lebih menyukai liburan yang sifatnya bersantai.Beberapa kiat di bawah ini bisa ditiru untuk menghindari perselisihan dengan pasangan saat berlibur.WaktuJika biasanya Anda dan pasangan menjalani harian Anda secara terpisah, hal ini tidak berlaku saat libutan. Liburan adalah tempat di mana Anda dan pasangan membagi waktu bersama-sama. Maka perhitungkan waktu liburan sedetil mungkin, baik itu menyangkut waktu berangkat, waktu pulang, pun rentang waktu selama dalam perjalanan.Pilih tempatSebelum liburan, ada baiknya Anda dan pasangan membicarakan tentang tempat liburan yang akan Anda berdua sambangi. Apa yang kalian inginkan dalam perjalanan, pilihan wisata apa yang akan anda jalani, fasilitas di tempat wisata seperti hotel, kuliner dan transportasi.Teman baruMeski sedang menikmati waktu berdua, bukan berarti Anda mengacuhkan hal-hak di sekitar Anda. Selain dengan pasangan, Anda pun bisa berbagi cerita dengan orang lain, berkenalan dengan warga sekitar atau pejalan lain yang ditemui. Dengan begitu, Anda bisa semakin memperluas kenalan dan pertemanan.Lakukan kegiatan tak biasaRancang kegiatan atau pengalaman baru untuk menikmatinya bersama-sama. Misal jika pergi ke laut, lakukan diving, snorkeling atau melepas tukik. Bisa pula jika Anda memilih wisata petualangan seperti ke hutan, Anda bisa menjajal berburu foto hewan-hewan hutan.