Lebih Dekat dengan Dinosaurus

By , Selasa, 17 Desember 2013 | 12:06 WIB

Makhluk-makhluk purba raksasa macam dinosaurus adalah ilham yang tak pernah kering. Cerita bergambar, film cerita atau reka dokumenter ilmiah selalu menjadi daya tarik dari anak-anak hingga dewasa. Dinosaurus pula yang dipilih NG Kids untuk tema roadshow ke sejumlah sekolah dasar pada Desember 2013 -- 12 Desember ke SD Al-Izhar, Pondok Labu (kelas 5), 16 Desember ke SDK BPK Penabur Gading Serpong (kelas 4 dan 5).

Acara diawali dengan perkenalan serba-serbi National Geographic, sejak pembentukan National Geographic Society di Amerika Serikat pada 1888 hingga keluarganya di Indonesia – NG Indonesia, NG Traveler dan tentu saja, NG Kids yang dibahas lebih dalam. Artikel-artikel apa saja yang ada dalam NG Kids.

Perkenalan dengan dinosaurus berlangsung menyenangkan lewat nonton bareng 15 menit film Walking with Dinosaurs. Berikutnya, teman-teman kecil itu diajak terlibat langsung pada sebagian karya yang biasa digarap redaksi NG Kids lewat workshop info grafis. Teman-teman kecil itu dibagi dalam kelompok, 6 sampai 10 anak.

Dalam workshop dijelaskan soal infografis, dan dpelihatkan contoh-contoh infografis. Teman-teman kecil itu diberi pemahaman, bahwa –dalam infografis, yang penting itu informasi harus dibuat dekat gambar utama. Usahakan untuk mengganti informasi tulisan dengan symbol, gambar, foto.

Selanjutnya, yang paling ditunggu temant-teman kecil itu dalah membuat sendiri infografis dinosaurus sederhana. Di SD Al-Izhar, mereka diminta membuat infografis dinosaurus rekaan mereka sendiri. Di BPK Penabur untuk kelas 5 juga sama, tapi untuk kelas 4 diminta membuat infografis dari dinosaurus yang sudah ada.

Karya ini dinilai, dan yang terbaik mendapat imbalan jerih payah. Kelompok pemenang pertama mendapat hadiah: tiket premier film Walking with Dinosaurs 2,  tanggal 17 Desember 2013 di eX, Plaza Indonesia dan tiket masuk Jungle Land. Juara kedua mendapat tiket nonton Outback dari Blitz Megaplex dan  mainan dari Geo World. Juara ketiga mendapat mainan dari Geo World.

Juara pertama di Al-Izhar: menamakan dinosaurusnya Tyraterium, dinosaurus pemakan daging yang hanya keluar saat malam hari. Sementara di BPK Penabur, juara pertama kelas 5 terpilih karena Vibersaurus rekaan mereka, dan juara pertama kelas 4 lewat Apatosaurus.

Meski telah lama tiada, dinosaurus tetap hidup dalam fantasi dan imajinasi.