Perempuan Lebih Baik dalam Mengingat Wajah daripada Pria

By , Jumat, 21 Februari 2014 | 16:40 WIB

Penelitian baru dari McMaster University, Kanada, menjelaskan alasannya. Ahli kinesiologi (ilmu gerakan manusia) Jennifer Heisz melacak cara pria dan wanita menggerakkan mata saat memindai gambar wajah.

Keduanya mulai di bagian tengah dan menatap bagian yang sama—mata, hidung, mulut. Tetapi, wanita membuat lebih banyak gerakan di antara bagian-bagian tersebut. "Lebih sering memindai akan memunculkan gambaran yang lebih hidup dalam benak," ungkap Heisz.

Memahami cara otak menghafal informasi visual bisa memperbaiki penanganan penyakit hilang ingatan.