18 Maret 1900: Awal Kisah Ajax Amsterdam

By , Selasa, 18 Maret 2014 | 17:30 WIB

Hari ini 114 tahun lalu, sebuah tonggak sejarah tercipta di Belanda. Sebuah klub tersukses di Belanda, Ajax Amsterdam resmi terbentuk.

Didirikan dengan nama salah satu pahlawan Yunani, Ajax langsung mendulang kesuksesan dalam waktu yang tak lama. 10 musim berkutat di Divisi Kedua Belanda, Ajax memenangi trofi utamanya, KNVB Cup pada 1917.

Tahun 1918 dan 1919, De Godenzonen tampil jadi juara liga dua kali beruntun. Kesuksesan Ajax berlanjut pada dekade 1930an dan 1950an.

Pada dekade 1960an, Ajax mencapai puncak kejayaan di bawah tangan dingin Rinus Michels dan bintangnya, Johan Cruyff. Michels memperkenalkan Ajax dengan skema populer, total football .

Berkat taktik termasyur tersebut, Ajax memenangkan Piala Champions tiga kali beruntun pada 1971, 1972, dan 1973. Hingga kini, klub kebanggaan kota Amsterdam itu telah mengoleksi 32 Erediivsie dan 18 KNVB Cup.