Gunakan Aplikasi Ini Saat Berwisata Kuliner

By , Rabu, 16 April 2014 | 17:28 WIB

Saat melancong, salah satu yang diincar adalah wisata kuliner. Seperti dituturkan Product Manager OpenSnap, Jenna Sung, orang ingin tahu makanan favorit apa saja yang ada di sekitar mereka.

"Saat traveling, banyak orang ingin tahu makanan favorit apa saja yang ada di sekitar mereka. Melalui aplikasi OpenSnap, mereka bisa tahu apa yang mereka inginkan," Sung di Jakarta, Selasa (15/4)

OpenSnap merupakan aplikasi mobile untuk pengguna Android dan iOS yang memberikan kesempatan bagi para penggunanya untuk membagi pengalaman kulinernya serta mencari tahu informasi mengenai kuliner.

Aplikasi ini memiliki tiga fitur andalan, antara lain album foto pribadi, mencari restoran terdekat hingga jarak 2 kilometer, serta akses ke lebih dari satu juta ulasan restoran di Asia. Selain itu, pengguna aplikasi OpenSnap juga bisa mendapatkan detail mengenai restoran yang dicari.

Senior Bussiness Manager OpenRice, Sherly Wang mengatakan, aplikasi ini tidak hanya menyediakan informasi kuliner di kota-kota besar di Indonesia dan Asia, namun juga kota-kota kecil.

"Caranya dengan memilih fitur Other Cities dan memasukkan nama kota yang dimaksud," tutur Sherly Wang.

Pencari makanan halal maupun makanan vegetarian pun bisa dilakukan dengan memasukkan kata kunci "halal" atau "vegetarian" saat melakukan pencarian. Menurut Celebrity Chef, Farah Quinn, aplikasi ini bisa menjadi referensi bagi orang-orang untuk mencicipi sebuah menu makanan atau restoran.

"Biasanya kalau sedang berada di suatu kota yang saya kunjungi, saya suka mencari tahu review dan rating dari sebuah restoran sebelum datang ke sana," ujar Farah Quinn yang juga merupakan pengguna aplikasi OpenSnap.

Aplikasi ini juga memungkinkan penggunanya untuk mengunggah foto makanan ke dalam album foto pribadi mereka dan membuat detail mengenai sebuah restoran. Aplikasi ini bisa didapatkan dengan mengunduh secara gratis di AppStore.