Ahli Psikologi Forensik: Istilah Pedofilia Harus Hilang

By , Sabtu, 19 April 2014 | 06:00 WIB

Pakar Psikologi Forensik, Reza Indragiri Amriel mengajak semua orang kritis dengan istilah pedofilia. 

Hal ini terkait kasus pelecehan siswa Belanda di Jakarta International School, beberapa waktu lalu. 

Reza beranggapan istilah pedofilia itu tak layak. Baginya pedofilia itu adalah kejahatan. "Makanya tak ada kompromi," ujar Reza kepada Wartakotalive.com, Jumat (18/4). 

Reza lebih setuju istilah pedofilia tak ada, lantaran apabila ada istilah pedofilia, itu sama saja menganggap pedofilia sebagai homoseksualitas. 

Padahal homoseksual jelas-jelas orientasi seksual terhadap sesama jenis dimana tak ada yang dirugikan. 

Namun, ketika pedofilia terjadi, korbannya selalu anak-anak dan selalu dirugikan. Sehingga dalam pedofilia yang terjadi pasti pelecehan seks. 

"Makanya saya bilang tak ada kompromi terhadap pelecehan seks anak," kata Reza. Untuk itu istilah pedofilia harus hilang.