Semilir Angin Laut Aegea pada Kusadasi

By , Senin, 26 Mei 2014 | 16:58 WIB
()

Kota yang terletak di teluk Laut Aegea, di bagian barat Turki, ini tumbuh menjadi tempat peristirahatan pantai pada 1980-an. Dibandingkan dengan Izmir yang sudah lebih dikenal, Kusadasi seakan kalah pamor. Namun, bagi mereka yang tidak menyukai suasana pantai yang ingar-bingar, Kusadasi adalah tujuan yang tepat.

“Pada hari-hari biasa, warga Kusadasi hanya 65 ribuan, tapi saat musim panas jumlahnya bisa bertambah hingga satu juta,” seorang warga Kusadasi bercerita kepada saya. Ketika memasuki wilayah Kusadasi memang terlihat begitu banyak  vila dan hotel  yang menghadap pantai, yang seakan berjejal di pesisirdan bukit-bukit  sekitar Kusadasi. Saat musim panas, wisatawan lokal dan mancanegara menyerbu Kusadasi. Mereka ingin menikmati pantai dan temperatur Mediterania. Kota semakin hiruk lantaran mendapat tambahan para pekerja musiman yang berdatangan dari beberapa kota di Turki.

Pusat keramaian Kusadasi tentu saja berada di sepanjang promenade dekat laut. Promenadenya amat lapang, bersih serta terawat dan setiap pagi buta, penyapu jalan membersihkan kawasan pantai yang jarang ada sampahnya.

Kapal cruise yang mengangkut wisatawan ke Efesus biasa melepas jangkar di pantai Kusadasi. Yang paling asyik adalah duduk di kursi promenade sambil menghadap laut lepas dengan kehadiran burung-burung lepas pantai di sekitar.

Ombak di pantai Kusadasi kecil karena terhalang Pulau Samos yang daratannya tampak samar-samar bila udara cerah. Menjelang petang, sangat lumrah menjumpai warga Kusadasi berjalan-jalan dengan anjing kesayangan mereka. 

Gaya hidup warga Kusadasi memang terkesan Barat. Malam hari, kafe dan bar ramai dikunjungi warga dan wisatawan. Mereka menikmati semilir angin laut sambil menikmati suguhan minuman beralkohol.

Pigeon Island di Kusadasi, Turki (Stock Photo)

“Pulau Pigeon” adalah peninsula di ujung teluk, sebuah dataran yang pas untuk menyaksikan matahari kembali peraduan dan berenang. Berjalan ke “pulau” tersebut saya melewati pasar ikan yang bersih, restoran-restoran seafood kelas atas, dan kawasan pertokoan. Dari sini pemandangan Kusadasi pada malam hari terlihat indah dengan gemerlap lampu-lampunya.