Para Pemenang Jakarta Green Run

By , Rabu, 18 Juni 2014 | 13:53 WIB
()

Jakarta Green Run (JGR), lomba lari lima kilometer yang dipusatkan di Parkir Timur Senayan, Jakarta, telah selesai dilaksanakan. (Kabarnya di: Berlari Sembari Mencintai Lingkungan)

Siapa sajakah para pemenang Jakarta Green Run? Ada enam peserta yang berhasil menjadi pemenang dalam kategori pria dan wanita.

Chief of Corporate Communications dan Environment & Social Responsibility PT Astra International Tbk Pongki Pamungkas (kedua kiri) bersama para pemenang lari Jakarta Green Run untuk kategori pria, juara 1 diraih oleh Collins (kedua kanan) dengan catatan waktu 14 menit 14 detik; juara 2 diraih oleh Bambang Giyono (paling kiri); dan juara 3 diraih Suhendar (paling kanan), di Jakarta (15/6).

Untuk kategori pria, juara pertama diraih oleh Collins (Kenya) dengan catatan waktu 14 menit 14 detik, juara kedua diraih oleh Bambang Giyono (Indonesia) dengan catatan waktu 14 menit 54 detik, dan juara ketiga diraih oleh Suhendar (Indonesia) dengan catatan waktu 14 menit 56 detik.

Untuk kategori wanita, juara pertama diraih oleh Carolyne Jepkosgei Chapkwony (Kenya) dengan catatan waktu 16 menit 54 detik, juara kedua diraih oleh Putri Yanitasari (Indonesia) dengan catatan waktu 17 menit 41 detik, juara ketiga diraih oleh Raquel Pireira (Indonesia) dengan catatan waktu 18 menit 49 detik.

Lomba lari yang berwawasan lingkungan karena diikuti oleh aktivitas ramah lingkungan ini, meski baru kali pertama, cukup mendapat sambutan masyarakat ibukota.

Hampir 3.000 pelari yang mengikuti kegiatan. Tepat pukul 06.00 WIB seluruh peserta Jakarta Green Run dilepas oleh Presiden Direktur PT Astra International Prijono Sugiarto, bersama tokoh lingkungan hidup Erna Witoelar dan Deputi III Kementerian Lingkungan Hidup Arief Yuwono.

Dalam kesempatan ini, Prijono Sugiarto, Erna Witoelar dan Arief Yuwono juga turut berpartisipasi menempelkan satu cap tangan yang mewakili 10.000 bibit pohon yang akan ditanam.

"Kalau melihat animo masyarakat kita coba pertimbangkan lomba lari ini di waktu mendatang," ujar Prijono Sugiarto.

Yang unik dari penyelenggaraan JGR adalah pelari secara otomatis akan menyumbangkan satu bibit pohon sebagai tanda partisipasi gerakan peduli lingkungan. Setiap pelari menyumbang satu pohon yang akan ditanam di Bogor Eco Edu Forest, Babakan Madang, Hambalang, Kabupaten Bogor.

Selain itu, saat mendaftar, para pelari juga diharuskan untuk membawa 10 botol plastik bekas untuk mendapat cash back dari biaya pendaftaran sebesar Rp50.000. Dari acara ini, berhasil dikumpulkan sebanyak 25.000 botol plastik (seberat 450 kg).

JGR merupakan rangkaian dari program Astra Green Lifestyle (AGL) di Jakarta. AGL diselenggarakan juga di Balikpapan, Makassar dan Surabaya, disusul oleh Denpasar dan Mamuju yang akan digelar pada 22 Juni mendatang, serta Palembang yang akan diselenggarakan pada akhir Juni mendatang.

Prijono Sugiarto menyampaikan pesan kepada seluruh pengunjung dalam acara ini: "Mari kita bersama-sama membudayakan gaya hidup ramah lingkungan melalui Astra Green Lifestyle, agar Indonesia tetap hijau. Mari kita kembali menanam pohon demi kehidupan, saling bersinergi membangun peradaban."

Astra Green Lifestyle memiliki semboyan Kenali – Lakukan – Ajarkan. Di AGL, pengunjung diharapkan bisa mendapat inspirasi untuk hidup ramah lingkungan, dengan mengetahui kegiatan pengelolaan lingkungan yang telah dilakukan Astra (Kenali), mendapatkan pengalaman tentang cara melakukan kegiatan pengelolaan lingkungan (Lakukan), sehingga terinspirasi untuk mengajarkannya ke orang lain (Ajarkan).