Toyota, Tumbuh Bersama Indonesia

By , Selasa, 9 September 2014 | 16:01 WIB

Toyota Indonesia mengusung tema Creating Tomorrow for Indonesia, dan menghadirkan booth berdesain merah putih sebagai wujud komitmen pengembangan industri otomotif nasional dalam semangat keindonesiaan dalam penyelenggaraan Indonesia International Motor Show (IIMS) ke-22 pada 18-28 September 2014 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Toyota Indonesia telah hadir sejak 43 tahun lalu. "Dengan semangat tumbuh bersama Indonesia, bersama seluruh pemangku kepentingan, kami ingin lanjutkan kontribusi untuk pembangunan ekonomi dan pengembangan sektor industri otomotif," kata Vice President Director PT Toyota Astra Motor (TAM) Suparno Djasmin, di Jakarta (9/9).

Commercial booth Toyota di area luar JIEXPO akan menampilkan produk Dyna, Hiace, serta Hilux. Booth seluas 750 m2 ini akan memanjakan para pengunjung dengan desain berkonsep dinamis yang tak lain berkaitan dengan produk Toyota. (Toyota Astra Motor)

Teknologi kendaraan masa depan

Pada booth seluas total 2.850 meter persegi di ajang IIMS 2014, Toyota juga akan menampilkan teknologi terkini yang ramah lingkungan, seperti produk mobil konsep fuel cell vehicle (FCV) Next Generation Future berbahan bakar hidrogen.

Marketing Director TAM Rahmat Samulo mengatakan, FCV merupakan teknologi masa depan yang siap menemani konsumen dalam mewujudkan nol-emisi untuk lingkungan. "Sekaligus untuk menjawab isu krisis energi ke depan."

Toyota menampilkan antara lain 17 model terkini, 3 unit teknologi masa depan serta 3 unit simulator.