Siapa tak kenal John Lennon? Legenda dari Inggris sekaligus anggota band terkemuka The Beatles, kini namanya diabadikan untuk spesies tarantula baru. Tarantula ini ditemukan di Amazon, Brasillia dan termasuk dalam keluarga Theraphosidae dan dinamai Bumba lennoni. Nama tersebut diberikan kepada tarantula spesies baru sebagai bentuk penghormatan kepada legenda asal Inggris.
Pemilihan nama spesies ini dijelaskan secara lengkap dalam jurnal Zookeys yang diterbitkan pada 20 Oktober 2014 silam.
Dituliskan bahwa, nama spesifik ini sebagai bentuk rasa hormat bagi John Winston Lennon (1940 - 1980), seorang legendaris dari band The Beatles yang berkontribusi menjadikan dunia lebih ‘lembut’.
Bumba lennoni ini mempunyai rambut pelindung—urticating—pada bagian perutnya. Jika bersentuhan dengan rambut ini maka akan mengalami iritasi pada kulit. “Tarantula ini berbeda dari spesies lainnya. Karena organ seksual jantan lebih kecil dan mempunyai struktur di sekitar mulutnya, cuspules sebutannya,” papar Pérez-Milez dalam pernyataan tertulis.
Peneliti meyakni bahwa Bumba lennoni adalah hewan nokturnal. Tak hanya tarantula yang menggunakan nama legendaris Lennon. Ada pula spesies laut yang sudah punah Avalanchurus lennoni dan tawon bernama Nostiospathius johnlennoni.