Menteri Kelautan dan Perikanan (MKP) Susi mengaku akan bekerja keras untuk menindak illegal fishing di laut Papua. Bahkan Susi menegaskan bahwa perhatian pemerintah di sektor Kelautan dan Perikanan Papua adalah bukti kecintaannya kepada Papua.
"Saya bisa memahami perasaan masyarakat Papua terkait illegal fishing. Kita (Indonesia) cinta Papua, saya harap Papua pun tetap cinta berada di Indonesia," kata Susi saat menanggapi keluh kesah pengusaha asal Papua dalam acara Rapat Pimpinan Kadin, Jakarta, Senin (8/12).
Dia mengatakan, praktek illegal fishing yang terjadi di Papua sama halnya dengan praktek pencurian ikan di wilayah Indonesia. Praktik tersebut tentu akan merugikan para nelayan dan menyebabkan kerugian bagi negara.
Susi berjanji, pemerintah akan memberikan bantuan kapada masyarakat Papua terutama di sektor kelautan dan perikanan tahun depan. Bantuan itu kata dia akan berbentuk alokasi kapal kepada para nelayan Papua.
"Saya melihat apa yang bapak bicarakan, saya mengerti jeritan bapak. Semua daerah perbatasan akan dapat alokasi kapal. Universitas juga akan dibuat, SMK juga," kata dia.