WhatsApp selama ini hanya bisa digunakan untuk berkirim pesan atau beberapa bentuk konten lain, seperti video dan gambar.
Namun para pengembang program instant messaging tersebut agaknya sedang mempertimbangkan untuk menambah dua fitur lain yang masih dirahasiakan, yakni voice call dan driving mode.
Dugaan itu muncul dari hasil pembedahan sebuah string kode WhatsApp yang dilansir Kompas Tekno dari Phone Arena, Selasa (5/1). Di dalamnya terdapat keterangan fitur bernama "Call via Skype".
Kemungkinan bahwa WhatsApp akan menambah fitur panggilan suara dengan teknologi yang diambil dari Skype pun mencuat. Ada pula deretan fitur-fitur lain yang terkait dengan fungsi voice call, seperti "Call Mute", "Call Hold," dan "Call Back".
Di samping itu terdapat keterangan fitur "Driving Mode", juga fungsi lain di mana aplikasi WhatsApp dapat membacakan pesan-pesan yang masuk selagi penggunanya mengemudi kendaraan.
Kabar mengenai fitur Voice Call pada WhatsApp sebenarnya sudah pernah mengemuka tahun lalu, namun kini dugaan itu menguat dengan ditemukannya string kode tersebut.
Belum ada kabar resmi dari WhatsApp mengenai rencana penambahan fitur voice call ini.
WhatsApp sendiri termasuk "setia" dengan model pengiriman pesan berbasis teks.
Sejumlah aplikasi chatting lain telah lebih dulu menambahkan fungsi voice call, seperti misalnya BlackBerry Messenger (BBM) dan Skype.