Berwisata Sambil Berbelanja Mainan dan Komik

By , Minggu, 8 Maret 2015 | 10:20 WIB

Anda penggemar atau kolektor mainan dan komik, tapi masih bingung menghabiskan waktu berakhir pekan ini? Coba kunjungi The Jakarta Toys & Comic Fair 2015 di Kartika Expo, Balai Kartini Jakarta. Pameran mainan dan komik tahunan berskala internasional ini digelar 7-8 Maret 2015.

Salah satu Agenda Tahunan Kota Jakarta (Enjoy Jakarta!) akan menjadi ‘surga’ bagi Anda penikmat mainan maupun komik. Pasalnya melalui event ini, Anda dapat berkumpul, bertukar informasi bahkan melakukan trade buy sell. 

Jika Anda bukan penghobi mainan atau komik, datang ke event ini tetap dapat menjadi pilihan. Jakarta Toys & Comics Fair 2015 juga dapat menjadi ajang meluangkan imajinasi karakter dalam bentuk 2 maupun 3 dimensi.

Terdapat hampir 250 stand peserta toko independen, reseller, maupun distibutor mainan juga komik tergabung dalam acara ini. Selain itu, Jakarta Toys & Comic Fair ini menghadirkan acara on stage program.

Ribuan pengunjung memadati The Jakarta Toys & Comic Fair 2015 di Kartika Expo, Jakarta Selatan, Sabtu (7/3). (Yunaidi/National Geographic Traveler Indonesia)

Ajang ini juga menjadi tempat favorit bagi anak-anak dan orang tua untuk memuaskan hasrat melengkapi koleksi mainan favorit. Rini (33) salah satunya, Ia mengungkap harga mainan di Jakarta Toys & Comic Fair lebih murah. “Karena tiap tahun event ini ada, dan ternyata harga mainannya lebih murah dibanding di toko,” ujarnya. Menurutnya, event tahun ini lebih ramai dibandingkan tahun lalu. 

Berdasarkan pantauan, lebih banyak jenis mainan yang diperuntukan laki-laki. Hal ini juga diamini Rini. “Memang lebih banyak mainan buat cowok daripada cewek. Lebih pada robot dan mobl-mobilan,” katanya.

Meski demikian, Jakarta Toys & Comic 2015 tetap dapat menjadi pilihan berakhir pekan Anda!