Ada sebuah anekdot yang muncul di akhir 2014 terkait banyaknya orang yang menggunakan Facebook. Dengan banyaknya pengguna, media sosial bikinan Mark Zuckerberg itu bisa menjadi negara baru.
Anekdot itu sepertinya hampir mendekati kenyataan, memang bukan negara, tapi kota. Seperti dilansir Daily Mail, Mark Zuckerberg akan membangun Kota Facebook di Amerika Serikat.
Dari sumber yang sama disebutkan, Kota Facebook akan dibangun berdekatan dengan kantor pusat Facebook yang ada di San Francisco, Amerika Serikat.
Menurut rencana, kota ini akan dibangun di atas tanah seluas sekitar 80 hektare. Fasilitasnya antara lain supermarket, hotel, dan komplek perumahan untuk 10.000 karyawan Facebook beserta keluarga.
Kota yang bakal dijuluki dengan “Zee Town” itu akan memiliki jalan sendiri, lengkap dengan vila-vila untuk pelatihan yang akan digelar Facebook. Bagi yang ingin mengunjungi kota ini, disediakan ruang publik yang bisa diakses siapa saja.
Untuk mewujudkan ambisinya tersebut, Zuckerberg mempekerjakan seorang arsitek, Frank Genhry. Genhry bukan arsitek sembarangan, ia adalah perancang Museum Guggenheim di Bilbao, Spanyol.
Untuk konsep, Kota Facebook dibangun menggunakan konsep alam nan hijau. Bakal ada pohon oak di tiap kantor yang ada di kota ini. Pembangunan kota itu diperkirakan akan menelan biaya US$200 miliar.