Gedung Tertinggi Sahid Sudirman Center Diresmikan Jokowi

By , Minggu, 15 Maret 2015 | 09:30 WIB

Gedung dengan tinggi mencapai 233,6 meter yang disebut-sebut tertinggi di Jakarta bahkan di Indonesia diresmikan pada Sabtu (14/3) oleh Presiden Joko Widodo. "Gedung tertinggi di Indonesia, Gedung Sahid Sudirman, saya nyatakan diresmikan," ujar Jokowi.

Bersamaan dengan peresmian Sahid Sudirman Center (SSC) juga digelar syukuran kelompok pendidikan dan bisnis Sahid Group. Tak ketinggalan perayaan ulang tahun ke-87, Sukamdani Sahid Gitosardjono.

Berdiri pada lahan seluas 1 hektar, SSC memiliki 52 lantai yang terdiri dari 5 lapis lantai parkir bawah tanah, 7 lapis lantai parkir atas tanah, dan 45 lapis lantai atas tanah. Untuk menunjang semua lantai, dibuatlah 22 lift penumpang, 3 lift parkir, 2 lift service, dan 1 lift executive. 

Menurut Hariyadi B. Sukamdani, gedung SSC hingga saat ini menjadi gedung tertinggi di Jakarta bahkan di Indonesia dengan tinggi bangunan mencapai 233,6 meter. Ia menambahkan, SSC menjadi jawaban atas permintaan gedung perkantoran di pusat Jakarta yang terus meningkat. 

Sementara untuk mencapai lantai tertinggi SSC, Anda membutuhkan waktu setidaknya satu menit di dalam lift. “Kecepatan lift ini, 300 meter per menit,” papar Vice President Sahid Group, Exacty Sukamdani Sryantoro, saat menunjukkan lantai tertinggi kepada awak media.