Metode <i>Gentle Birth</i> untuk Proses Kelahiran yang Suci dan Damai

By , Jumat, 20 Maret 2015 | 14:30 WIB

Gentle birth merupakan metode melahirkan yang memudahkan orangtua untuk melahirkan dimana saja, tidak harus di rumah sakit, tanpa bantuan medis sekalipun.

Metode ini memungkinkan orangtua untuk melahirkan di rumah, di kolam renang, atau dimana saja sesuai keinginan orangtua. Dengan melakukan teknik self-hypnosis atau hipnosis diri sebelum waktu kelahiran, proses gentle birth diharapkan dapat membantu sang ibu agar siap secara mental maupun fisik, sehingga tercipta proses melahirkan yang sakral dan suci.

Metode gentle birth kini kian popular di kalangan ibu hamil. Namun, metode ini tidak dapat dilakukan oleh mereka yang diprediksi memiliki bayi kembar.

Ada beberapa teknik yang dapat dipilih orang tua (ibu) untuk melahirkan anaknya dengan metode gentle birth. Teknik tersebut adalah:

1. Water birth

Proses melahirkan bayi ke dunia memang menyakitkan. Namun sakit itu dapat dikurangi dengan bantuan air hangat. Dengan metode water birth, sang ibu diminta masuk ke dalam kolam berisi air hangat saat bukaan rahimnya telah mencapai bukaan ke-enam. Setelah menentukan posisi ternyaman untuk sang ibu, proses melahirkan pun dapat dilangsungkan dengan tenang. Proses melahirkan di dalam air ini menguntungkan baik untuk sang ibu maupun bayi. sang ibu merasa rileks karena otot-otot yang nantinya bekerja dalam proses kelahiran menjadi elastis akibat air hangat, dengan begitu sang ibu akan merasakan sakit yang tidak terlalu menyiksa, bayi pun keluar dengan selamat.

2. Silence birth

Dengan metode ini, Anda tidak akan mendengar sang ibu berteriak kesakitan saat sang bayi dilahirkan. Hanya ada tarikan panjang nafas dan hembusan lega saat sang ibu berhasil dengan tenang dan damai mengeluarkan bayinya ke dunia. Dokter Ron L. Hubbard, pengembang metode ini dan juga merupakan seorang pemrakarsa scientology, mengatakan bahwa fokus dari metode ini adalah menciptakan lingkungan yang tenang dan damai agar sehingga menstimulasi alam bawah sadar sang ibu agar merasakan demikian. Dalam kondisi psikis yang tenang, memungkinkan sang ibu melahirkan bayi tanpa merasakan sakit.

3. Hypno birthing

Sebelum melahirkan bayinya, sang ibu akan dihipnotis dan diminta untuk bermeditasi untuk menghilangkan ketakutan atau kegugupan yang mungkin dirasakan saat proses melahirkan. Dengan melakukan meditasi dan hipnotis diri tersebut, diharapkan sang ibu akan menstimulasi hormon endorfin yang dapat mengurangi rasa sakit saat melahirkan.