Zat pada Losion Tabir Surya Membahayakan Organisme Laut?

By , Rabu, 20 Mei 2015 | 20:00 WIB

Menurut suatu studi yang baru-baru ini dilakukan, terungkap bahwa partikel-partikel kecil yang terdapat pada losion tabir surya dapat membahayakan hewan laut karena merusak mekanisme pelindung embrio mereka.

Dalam laporan studi yang dilansir jurnal Environmental Science and Toxicology ini, dilaporkan bahwa kandungan logam kecil yang terkandung pada losion tabir surya, pasta gigi, kosmetik, juga pada cat yang melapisi perahu dapat merusak sel tubuh hewan laut, membuat mereka lebih rentan terhadap polutan beracun lainnya.

Temuan ini mendukung penelitian sebelumnya yang mengatakan bahwa nanopartikel (nano-zinc, nano-copper, dan logam kecil lain) kadang merusak tumbuhan dan hewan laut seperti ganggang, remis, cacing laut, udang dan ikan-ikan kecil.

Gary Cherr dari University of California yang terlibat dalam penelitian ini mengatakan bahwa meski dalam konsentrasi rendah sekalipun, kadar nanopartikel akan memengaruhi organisme yang terkena. “kami melihat adanya pola tidak biasa yang merujuk pada kerusakan yang lebih jauh,” jelasnya, seperti dikutip National Geographic (14/5).

Hal itu dibuktikan dengan penelitian embrio dari bulu babi yang terkena oksid zat besi dari losion tabir surya dan oksid tembaga dari cat perahu. Peneliti menemukan bahwa embrio itu berhenti tumbuh, tidak berkembang menjadi larva seperti yang seharusnya dan kemudian mati.