Belum berkesempatan mengamati gerhana bintang Regulus yang terjadi Minggu (24/5) malam? Jangan khawatir, bulan Mei ini, masih ada satu gerhana bintang yang bisa dilihat dari Indonesia.Gerhana bintang kedua itu akan terjadi pada Rabu (27/5) dini hari. Bintang Delta Aquarii atau Kaus Meridianalis akan tertutup selama 6 detik oleh asteroid yang berukuran 42 kilometer bernama Julietta.Astronom amatir Mutoha Arkanuddin mengatakan dalam catatannya pada Jumat (22/5) bahwa gerhana bintang itu akan "terjadi pada dini hari pukul 2.18 dengan jalur ketertampakan di sekitar Jawa Tengah, DIY, dan Jawa Timur."Tak seperti gerhana atau okultasi Regulus, gerhana Delta Aquarii terjadi ketika bintang tersebut berada pada posisi yang cukup tinggi di langit, sekitar 65 derajat. Hal itu akan lebih memudahkan pengamatan."Saat okultasi terjadi kita akan melihat selama beberapa detik seolah cahaya bintang tersebut hilang lenyap begitu saja dan beberapa saat kemudian akan muncul kembali," imbuh Mutoha yang menjadi pembina kelompok astronom amatir Jogja Astro Club.Bagi astronom, pengamatan gerhana bintang oleh asteroid penting untuk mengetahui ukuran, komposisi, orbit, dan periode rotasi. David Dunham dari International Occultation Timing (IOTA) bersama JAC bakal menggelar pengamatan di Yogyakarta dan Jawa Tengah. Bagaimana harus mengamati gerhana bintang itu? Apakah bisa dilihat dengan mata telanjang? Di mana saja pengamatan paling optimal bisa dilakukan? Simak ulasannya dalam artikel selanjutnya.