Sejak Mei tahun lalu, para ilmuwan NASA telah menanam tumbuhan di stasiun antariksa ISS.
Tumbuhan pertama yang berhasil ditanam di luar angkasa itu adalah selada, yang ditanam para astronaut di dalam kotak seukuran microwave dengan pencahayaan LED.
Kini, mereka tengah menikmati hasil panen dan menurut Scott Kelly, seorang astronaut dalam salah satu misi penelitian NASA, selada-selada tersebut terasa “sangat lezat”.
Mengingat setiap harinya yang mereka makan adalah makanan berpengawet, tentunya selada itu merupakan sesuatu yang menyegarkan. Berdasarkan pendapat astronaut-astronaut lain, selada merah tersebut terasa seperti arugula—sayuran untuk salad khas Mediterania.
Proses panen selada itu sendiri bukanlah hal mudah, mengingat segalanya di stasiun antariksa akan dengan mudah melayang tanpa adanya gravitasi. Dengan menggunakan Q-tip, mereka memotong selada tersebut setengah dari seharusnya—menyisakan sebagian lainnya untuk para peneliti di Bumi.
Tujuan dari penanaman sayur tersebut adalah untuk mengecek kualitas sayur mayur untuk dikonsumsi para ilmuwan dan astronaut dalam misinya di antariksa.
“Saat melakukan perjalanan menuju Mars dan pulang dari Mars, kita tidak bisa mendapatkan banyak stok makanan. Untuk itulah, kita harus bisa mencukupi kebutuhan diri sendiri,” ungkap Kelly.
Tim ilmuwan NASA menjelaskan, selada yang ditanam di stasiun antariksa itu tidak memiliki perbedaan kandungan nustrisi seperti selada-selada yang ditanam di Bumi.