Naukratis Layaknya Hong Kong versi Mesir Kuno

By , Senin, 28 Desember 2015 | 15:00 WIB

Sebuah penggalian besar yang dipimpin oleh British Museum telah mengungkapkan detil tentang sebuah kota perdagangan Yunani di Mesir kuno. Kayu dari kapal Yunani dan patung-patung Mesir didedikasikan untuk festival, lebih dari 10.000 artefak kuno ditemukan di situs kota Naukratis, yang berada di delta Nil. Pelabuhan kuno disebutkan dalam catatan yang ditullis Herodotus, sejarawan Yunani pada abad kelima SM.

Temuan mengungkapkan jaringan perdagangan kota internasional dengan sejarah yang membentang selama 1.000 tahun dari abad 7 SM. Dr. Ross Thomas, kurator Museum Inggris yang memimpin proyek tersebut, mengatakan kepada Observer bahwa Naukratis sekarang dilihat seperti Hong Kong di masanya.

"Ini jelas dari berbagai benda yang ditemukan," katanya. Ini telah dianggap oleh banyak sarjana bahwa Naukratis adalah sebuah kota yang relatif kecil.

Meskipun Naukratis telah diketahui dari sumber-sumber kuno, lokasi tepatnya hilang sampai penemuan kembali oleh EgyptologisInggris pada tahun 1884. Sejak berulang kali digali, situs itu diduga telah tiada, tetapi penggalian terbaru telah menetapkan bahwa ternyata Naukratis dua kali lebih besar seperti yang telah diasumsikan, dan bahwa baru sebagian kecil dari Naukratis yang telah dieksplorasi.

"Sebelumnya, mereka pikir Naukratis itu hanya sekitar 30 hektar dan semua hancur, tapi sekarang kami tahu, itu lebih dari 60 hektar, jadi masih ada banyak arkeologi yang harus digali." kata Thomas.

!break!

Naukratis adalah gerbang masuk perdagangan dan pertukaran budaya antara Mesir dan orang dari Mediterania. Naukratis dalam bahasa Yunani berarti "nyonya kapal", dan beberapa temuan baru yang paling menarik adalah fragmen kayu dari kapal Yunani.

"Ini sangat jarang terjadi, untuk menemukan Naukratis jauh ke Mesir adalah hal menarik." kata Thomas.

"Sebelumnya, orang mengira kapal hanya berhenti di Mediterania (pantai) dan diturunkan ke tongkang. Kita sekarang dapat mengkonfirmasi untuk pertama kalinya bahwa kapal berlayar di laut menempuh perjalanan jauh ke Mesir, "tambah Thomas.

Penggalian telah membuka lokasi ke pelabuhan kota, serta dua situs kuil Yunani dan tempat-tempat suci, termasuk Hellenion, kompleks disebutkan oleh Herodotus sebagai tempat di mana orang-orang Yunani datang untuk beribadah.

Geofisika dan survei lainnya melukiskan gambaran yang jelas tentang kota tersebut. "Hal ini jelas dari bukti baru ini, bahwa banyak dari Naukratis dihuni orang-orang dengan menara rumah tingg,i yang umumnya memiliki 3-6 lantai. Ini serupa dalam konstruksi dengan yang ditemukan sampai hari ini di Yaman. Kita harus membayangkan lumpur-bata Manhattan, diisi dengan rumah-rumah dan tempat-tempat suci yang tinggi besar, cocok untuk sebuah kota kosmopolitan yang besar. "

Thomas menambahkan bahwa penggalian menunjukkan Naukratis telah lebih padat dihuni daripada yang telah diperkirakan, mendukung populasi konservatif sekitar 16.000 jiwa.

Naukratis adalah tempat di mana budaya dicampur dan barang dari dunia kuno diperdagangkan. Butir Mesir, papirus dan parfum yang ditukar di Yunani, Siprus dan Fenisia perak, anggur dan minyak. Pot memasak dari kedua gaya Mesir dan Yunani telah ditemukan bersama piring-piring roti, piring dan berbagai amphoras dan patung-patung dari abad 5 dan 4 SM, ritual diendapkan selama festival Mesir terkait dengan genangan sungai Nil, seperti "festival mabuk ". Patung-patung terakota termasuk penggambaran Hathor, dewi langit, perempuan dan cinta, dan pemuja membawa lingga dan setoples anggur.

Naukratis akan masuk dalam Pameran Kota-Kota Tenggelam di British Museum, meliputi kota-kota yang hilang dari Thonis-Heracleion dan Canopus.