Tiap minggunya, Wildlife Watch mencatat beberapa kejahatan terhadap satwa liar di beberapa minggu sebelumnya di seluruh dunia.
Perburuan Gajah (dengan baku tembak): Otoritas yang melindungi satwa liar milik Zimbabwe mengatakan bahwa para penjaga hutan berhasil mengamankan 22 buah gading gajah setelah terjadinya baku tembak dengan 11 orang tersangka, dilaporkan oleh ABC News. Tida ada orang yan tewas dan seluruh tersangka yang diperkiraka dari Zambia, berhasil meloloskan diri.
Perburuan burung Parkit: Polisi menyita 17 ekor bayi parkit ketika mereka sedang diangkut secara ilegal dari Chennai, India Selatan menuju Myusuri, dikatakan oleh Banglore Mirror. Para pemburu memindahkan para bayi burung ini dari induknya dan habitatnya untuk memenuhi pasoikan perdagangan burung ilegal ini.
Penyelundupan Baya Weaver: Kepolisian di Perak yang terletak di bagian utara Semenanjung Malaysia, menangkap dua orang dan menyita hampir 1.500 burung oriental Baya Weaver, dikatakan TRAFFIC, lembaga yang memonitori satwa liar. Burung-burung asli Malaysia dan dilindungi oleh Undang-Undang Konsrvasi Margasatwa negara pada 2010. Hal ini merupakan insiden terbesar yang melibatkan burung Baya Weaver dalam beberapa tahun belakang ini.
Penjualan Leopard Kerdil: Dua orang ditangkap karena melakukan penjualan satwa liar dan dihukum selama tiga tahun penjara di Lima, Peru. Pasagan ini ditangkap karena hendak mencoba untuk menjual macan tutul kerdil yang juga dikenal dengan ocelot, di kota.
Perburuan Harimau : Pemerintah India menangkap dua orang yang dicurigai melakukan perburuan terhadap Harimau di Walmiki Tiger Reserve di Negara Bagian Bihar, dilaporkan oleh Nyooz . Polisi berhasil menyita kulit lengkap dengan tulang dari dua ekor harimau Bengal dewasa yang terancam punah dari mereka.
Illegal Fishing: Pihak berwajib Turks dan Caico menangkap sebanyak 10 orang yang dicurgai telah melakukan illegal fishing. Menurutk Turks and Caicos Weekly News. Mereka menemukan senjata ilegal dan lebih dari 200 pounds hasil tangkapan ilegal, termasuk ikan parrot dan Kerapun Nassau. Hal ini dikatakan illegal ketika proses penangkapan Kerapu Nassau dilakukan selama musim tertutup, laporan dari media lokal.
Fakta minggu ini : Dari tahun 2012-2015, pemerintah melaporkan bahwa ada sebanyak 739 burung Baya Weaver yang terkenal dengan cara mereka membuat sarang mereka dengan cara membentuk anyaman dari daun, telah berhasil disita, menurut TRAFFIC. Salah satu pedagang tertangkap karena sedang menjual burung ini secara ilegal pada tahun 2014, spesies ini diduga dapat membawa keberuntungan bagi pemiliknya.