'Transit Elevated Bus', Masa Depan Transportasi Umum

By , Jumat, 3 Juni 2016 | 15:00 WIB

Transit Explore Bus, perusahaan transportasi yang berbasis di Beijing meluncurkan konsep desain terbaru ‘Transit Elevated Bus’  di International High Tech Expo ke-19 di Beijing akhir pekan lalu.

Bus raksasa  tersebut didesain berukuran panjang 60 meter dan lebar hampir 8 meter. Ukuran kendaraan tersebut berarti bisa menggantikan sekitar 40 bus konvensional. Bus ini mampu mengangkut hingga 1.400 penumpang dengan kecepatan 60 km/jam.

Bus ini juga dirancang bertenaga listrik, sehingga berpotensi menghemat lebih dri 800 ton bahan bakar per tahun dan mengurangi 2.480 ton emisi karbon.

Desainnya yang futuristik juga memungkinkan mobil dengan ketinggian kurang dari 2 meter lewat di kolong bus, baik ketika bus bergerak atau berhenti. Karena itulah kendaraan tersebut dijuluki sebagai “Bus Mengangkang”.

Misi utama desainer memang untuk mengurangi kemacetan jalan di negara dengan populasi sekitar 1,4 miliar tersebut. Selain itu, perusahaan juga berharap dapat membantu mengurangi polusi udara di Tiongkok

Perusahaan mengklaim, “Bus Mengangkang” jauh lebih murah daripada sistem kereta bawah tanah dan pemeliharaannya pun relatif lebih mudah.

Keberadaan “Bus Mengangkang” ini memang tampaknya bakal membuat kecelakaan rawan terjadi, tetapi menurut laporan Kantor Berita Xinhua, beberapa kota telah menyatakan minat untuk mengembangkan teknologi. Sejauh ini memang kendaraan ini masih berupa konsep. Namun, Transit Explore Bus mengatakan bahwa prototipe “Bus Mengangkang” yang digarap di Changzhou, dijadwalkan selesai sekitar akhir bulan Juli.