Foto dan video hoax umum beredar pada masa kini. Itulah sebabnya ketika sebuah video tentang seekor aligator raksasa berjalan di Polk County Discovery Center, area cagar alam di Florida menjadi viral di internet minggu ini, sebagian orang meragukannya. Tetapi menurut para ahli, aligator dalam video berikut sungguhan.
This truly massive alligator was spotted casually walking across a path in Central Florida. The locals call it "Hunchback." pic.twitter.com/rBMt6JwtQ4
— CNN (@CNN) January 17, 2017
Ya, video tersebut benar. Aligator amerika (Alligator mississippiensis) benar-benar bisa mencapai ukuran sebesar itu.
“Rekor aligator amerika terbesar yang pernah tercatat ialah 14 kaki 9,25 inci (sekitar 4,4 meter). Individu tersebut dibunuh di Alabama pada 2014 silam,” kata ahli ekologi satwa liar dan ahli biologi konservasi David A. Steen.
“Aligator amerika dalam video tersebut memang tidak sebesar rekor yang pernah tercatat, tetapi saya tak punya alasan untuk mengatakan bahwa itu palsu,” tambahnya.
Ian Recchio, kurator reptil di Kebun Binatang Los Angeles, juga mengungkapkan hal senada.
“Hewan dalam video tersebut hampir dapat dipastikan merupakan aligator amerika. Individu itu cukup besar, kemungkinan berjenis kelamin jantan,” katanya.
“Saya tidak bisa mengatakan bahwa seseorang mungkin melakukan olah foto terhadap orang-orang di latar belakang, tetapi mereka tampaknya autentik,” tambah Recchio.
Kim Joiner, perempuan yang merekam dan mengunggah video tersebut di salah satu grup Facebook, mengatakan pada News 6 bahwa ia memperkirakan aligator tersebut berukuran panjang sekitar 12 kaki (3,6 meter). Recchio menekankan bahwa gambar pada latar belakang foto atau video sering kali mengelabuhi mata dan menyebabkan objek apa pun yang berada di latar depan tampak lebih besar dari yang sesungguhnya. Meski demikian, ia mengatakan bahwa 12 kaki bukanlah perkiraan yang tidak masuk akal.
Buah dari konservasi
Ini bukan pertama kalinya seekor aligator berukuran sebesar itu menggemparkan warga internet. Tahun lalu, Snopes, memverifikasi sebuah video aligator besar yang berjalan melintasi lapangan golf di Palmetto, Florida.
Aligator yang berukuran sangat besar biasanya merupakan individu jantan. Aligator betina berukuran lebih kecil, dan biasanya tak lebih dari tiga meter panjangnya. Buaya bahkan bisa berukuran jauh lebih besar ketimbang aligator. Rekor buaya terbesar yang pernah tercatat berukuran panjang 6,1 meter.
Seperti halnya buaya, aligator dapat terus tumbuh sepanjang hidup mereka, yang bisa mencapai 70 atau 80 tahun. Kita juga tak bisa mengatakan bahwa aligator yang ukurannya paling besar merupakan yang tertua. Sama seperti manusia, ada variasi individu di antara aligator.
Ada penjelasan di balik maraknya kemunculan aligator berukuran hampir sebesar dinosaurus, yaitu konservasi yang membantu populasi aligator untuk pulih kembali.
“Mereka adalah spesies yang sering kali disiksa, dan hampir punah, dengan populasi yang terus menyusut,” kata Recchio. “Sekarang kita sering melihat aligator dewasa berukuran besar, yang dulu sulit ditemukan karena mereka habis diburu,” pungkasnya.