Semangat Perubahan dalam Format Baru <i>Sinyal</i>

By , Senin, 20 Maret 2017 | 13:45 WIB

Dunia media, terutama media cetak yang sudah berlangsung lebih dari satu setengah abad bukanlah suatu dunia yang abadi. Sebagaimana hukum alam, sesuatu ada batasnya, ada usianya. Mereka tergerus oleh pembaruan, baik dari sisi teknologi, cara penyampaian pesan maupun cara menerima pesan.

Tabloid Sinyal sudah terbit selama lebih dari 12 tahun, dan terbukti usia bukanlah ukuran. Hukum alam pun berlaku terhadap nyaris hampir semua, bahkan terhadap media yang sudah berusia lebih dari seratus tahun.

Mengikuti beberapa media dalam kelompok, dalam negeri atau luar negeri, media cetak sudah mulai menggali kuburnya sendiri. Tidak terkecuali Tabloid SINYAL yang dikenal luas sebagai panduan belanja ponsel yang kuat dan bermanfaat, yang diterbitkan oleh Kelompok Majalah Kompas-Gramedia.

Namun tampaknya belum saatnya kami harus pamit kepada pembaca setia yang budiman. Kami saat ini terbit kembali, tidak dalam bentuk tabloid melainkan dalam bentuk majalah bulanan, tidak terbit dwi mingguan lagi.

 

Menyadari tren digital yang sedang berkembang itu, tabloid Sinyal mengubah format medianya menjadi majalah. Dengan melakukan perubahan dan mengintegrasikan dengan tren digital saat ini, Sinyal Magz siap memberikan warna baru dalam dunia ponsel Indonesia. (Sinyal Magz)

Penerbitannya pun tidak lagi dilakukan oleh Gramedia Majalah seperti selama ini, namun oleh PT Kreasi Komunika Gitamedia yang dibentuk oleh beberapa wartawan senior. Walaupun, dalam kesehariannya, Majalah SINYAL MAGZ tetap digarap oleh tangan-tangan yang sama, editorial yang sama, alamat yang sama, Gedung Kompas Gramedia Jalan Panjang No 8A, Jakarta Barat.

Hampir tidak ada yang berubah. Arah pemberitaan sama dan kami akan tetap memegang teguh profesi jurnalisme yang tidak memihak, kecuali kepada kepentingan umum, kepentingan industri dan mendukung apa yang digariskan oleh pemerintah.

Saat ini sangat tidak mudah mengelola media cetak, apa pun bentuknya. Bahkan media on-line pun termehek-mehek dan banyak yang sudah berguguran. Tetapi tetap saja, gugur satu tumbuh seribu.

Selain media cetak berupa majalah ini, kami juga mengelola website sinyal.co.id, yang lebih cenderung menyampaikan tulisan, opini dan informasi aktual yang tidak terkejar oleh versi cetak yang terbit sebulan sekali itu. Aktualisasi terutama pada hal-hal yang selama ini ternyata disukai masyarakat pembaca Tabloid Sinyal, misalnya review product (testroom), adu (head2head), panduan belanja, special report, dan lainnya.

Berkenaan dengan hal tersebut, kami sangat berharap dukungan semua pihak agar Kami dapat berkarya lebih lama lagi, untuk kemajuan industri. Kami juga ingin turut aktif ambil bagian dalam menggairahkan pertumbuhan ekonomi lewat penyebaran informasi akurat.