Peneliti Temukan ‘Cumi Bengkok’ di Teluk Meksiko

By , Senin, 23 April 2018 | 17:00 WIB

Cumi-cumi merupakan hewan laut paling luar biasa yang pernah kita lihat. Mereka memiliki bentuk yang agak aneh dan termasuk hewan Cephalopoda.

Awak kapal penelitian Okeanos Explorer milik NOAA menemukan makhluk laut dalam di Teluk Meksiko. Tepatnya di zona mesopelagik di kedalaman 850 meter atau 2790 kaki.

Hewan itu berenang dengan pose yang tidak biasa. Tentakelnya terlipat ke belakang – menyerupai postur defensif dalam tingkat yang ekstrem. Sekilas, itu tidak seperti cumi-cumi.

(Baca juga: Inilah 10 Satwa Paling Setia)

“Reaksi pertama saya adalah: ‘Makhluk apakah itu?’,” kata Mike Vecchione, ahli biologi dari NOAA.

“Ia tidak seperti cumi-cumi yang biasa saya lihat. Setelah melihat lebih dekat dan memutarnya, barulah kami menemukan sedikit kemiripan,” tambahnya.

Cara berenang ‘cumi bengkok’ ini mirip dengan nautilus. Dan warnanya mengingatkan kita kepada cumi vampir. Meskipun begitu, para peneliti yakin, ia termasuk cumi misterius bernama Discoteuthis discus.

Para peneliti tidak mengambil spesies ini, melainkan hanya memotretnya saja. Hingga saat ini, peneliti belum mengetahui apa yang cumi-cumi tersebut konsumsi dan bagaimana cara mereka mencari makan. Peneliti juga tidak tahu alasan mengapa mereka memiliki postur aneh – apakah untuk kamuflase, tanda penyakit, mengumpulkan makanan, atau yang lainnya.

(Baca juga: Gerarda prevostiana, Ular yang Gemar "Memutilasi" Mangsanya)

Cumi-cumi lainnya memiliki bentuk yang hampir mirip, namun yang baru ditemukan ini sangat berbeda.

“Bentuknya sangat ekstrem,” kata Vecchione. “Sepasang lengannya terlipat ke belakang, dua lainnya di bawah, dan sisanya menempel di samping,” paparnya.

Penyelaman selanjutnya mungkin bisa memberikan informasi lebih lanjut mengenai perilaku dan karakteristik ‘cumi bengkok’ ini – apakah ia spesies yang sudah diketahui sebelumnya atau benar-benar baru.