Rangkong
By , Kamis, 10 Januari 2013 | 14:56 WIB
Upaya penyelundupan lebih dari 200 paruh burung rangkong oleh empat warga negara RRC digagalkan pada pekan pertama Januari 2013 di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng. Belum diketahui, paruh-paruh yang telah dipotong ini berasal dari spesies apa dan dari daerah mana--Indonesia memiliki setidaknya sembilan spesies. Belum lama berselang, upaya penyelundupan serupa di Kalimantan Barat juga berhasil digagalkan. Foto diambil di ruang penyidik BKSDA Jakarta, Senin (7/1).