Gempa Berkekuatan 6,3 Kembali Mengguncang Lombok dan Sekitarnya

By Mar'atus Syarifah, Minggu, 19 Agustus 2018 | 17:34 WIB
Lombok kembali diguncang gempa bumi. (BMKG)

Nationalgeographic.co.id - Lombok kembali diguncang gempa pada hari Minggu (19/8/2018) pada pukul 12.10 WITA.

Dalam informasi yang disampaikan oleh BMKG, gempa tersebut memiliki besaran magnitudo 6,3 dengan jenis gempa bumi dangkal dan tidak berpotensi tsunami.

Episenter gempa bumi terletak pada koordinat 8,24 derajat LS dan 116,66 derajat BT atau 32 kilometer arah timur laut kota Mataram dengan kedalaman 10 kilometer.

Episenter tersebut relatif sama dengan gempa yang sebelumnya terjadi pada 5 Agustus 2018.

Baca Juga: Kisah Sang Penyebar Berita Kemerdekaan Indonesia ke Penjuru Dunia

Dari hasil analisis mekanisme, gempa tersebut disebabkan oleh deformasi batuan dengan mekanisme pergerakan naik (thrust fault). 

Berdasarkan laporan masyarakat, daerah yang merasakan guncangan tersebut antara lain, Lombok, Mataram, Bima, Sumbawa Besar, Denpasar, Waingapu, dan Jimbaran.

Baca Juga: Pengamanan Informasi Rahasia Pada Awal Kemerdekaan Indonesia

Dari pencatatan yang dilakukan oleh BMKG,  hingga pukul 13.00 WITA telah terjadi 33 aktivitas gempa bumi susulan. 

Lebih lanjut, BMKG mengimbau agar warga tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.