Di banyak kota, penjaja bakso Malang banyak kita temui. Ada yang memakai gerobak, banyak pula yang mangkal di kedai. Nah, kalau kita ke Malang tentunya berburu bakso khas kota ini tidak boleh dilewatkan. Salah satu penjaja baso yang ternama dikota Malang adalah Bakso President.
Menyusuri gang di sebelah Hotel Savana, sampailah saya di kedai Bakso President. Lokasinya berada tepat di samping rel kereta api. Beragam pilihan "isi" mangkuk bakso kita tersedia di sini. Sebut saja bakso kecil, bakso besar, bakso goreng, bakso tulang muda, siomay goreng/basah, bakso goreng udang, goreng panjang, jeroan paru, rempela ati dan lain-lain.
Daripada berpusing-pusing ria, pilih saja paket paling lengkap yaitu Bakso Campur Special (Rp22.000). Semangkuk penuh aneka bakso dalam kuah panas dengan cepat tersaji. Yang bikin beda, potongan paru sapi dan ati ampela di antara aneka bakso yang biasa hadir dalam bakso malang. Kuahnya pun nyeresep segar, pas buat hidangan sore-sore. Yang bikin agak kurang asik adalah pada saat saya ke sana, bakso bakarnya sudah habis.
Bakso President mulai berjualan sejak tahun 1977. Nama President sendiri diambil dari nama bioskop yang saat itu berdiri di depan kedai ini, di Jl. Batanghari No.5. Saat ini tampakya bangunan bioskop tersebut sudah berganti menjadi Hotel Savana.
Tanda bahwa kedai ini memang kondang adalah dengan banyaknya foto artis yang tertempel di dinding sedang menikmati sajian bakso ini. Berhubung di samping rel kereta yang masih aktif, jangan kaget dengan kereta yang tiba-tiba melaju di rel. (Banyumurti.net)
Penulis | : | |
Editor | : | Deliusno |
KOMENTAR