Memotret Lanskap dalam Satu Genggaman Tangan

By Gregorius Bhisma Adinaya, Jumat, 29 Maret 2019 | 11:58 WIB
Berburu foto lanscap dengan kamera ponsel. (mihtiander/Getty Images/iStockphoto)

Nationalgeographic.co.id - Perkembangan teknologi membuat ponsel pintar semakin dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan. Tidak lagi sekadar alat komunikasi, ponsel pintar kini mulai menggantikan peran kamera foto maupun video pada berbagai kesempatan.

Bagi Anda sering terkendala dengan berat kamera DSLR saat sedang berlibut bersama keluarga, atau terkendala dengan ukuran kamera yang memakan banyak ruang di dalam tas, ponsel pintar tentu menjadi perangkat yang Anda pilih.

Selain swafoto, pengguna ponsel pintar biasanya juga banyak mengambil foto lanskap ataupun cityscape. Walau gemar memotret, bukan berarti mereka tidak mengalami kendala dalam prosesnya.

Baca Juga : FOTO: Tradisi Suku Nenet Menyantap Daging Mentah

Mengenai pengambilan gambar lanskap dengan ponsel pintar, berikut ini kami uraikan beberapa kiat yang bisa dilakukan untuk memaksimalkan foto.

1. Lensa lebar

Beberapa ponsel pintar sudah berkembang dan tersematkan berbagai jenis lensa. Saat ini bahkan tren jenis kamera yang disematkan mulai bergeser dari lensa tele menjadi lensa lebar.

Ponsel dengan berbagai jenis kamera membawa dampak tersendiri dalam aspek harga. Ponsel dengan lensa standar dan lebar seringkali harus ditebus dengan harga yang tinggi. Namun bukan berarti Anda tidak dapat memiliki ponsel pintar dengan kelebihan di atas. Vivo V15 dapat Anda pertimbangkan sebagai pilihan.

Dengan kamera 8 MP AI Super Wide-Angle, Vivo V15 mampu mengambil gambar dengan sudut pengambilan selebar 120°. Artinya, dalam foto lanskap Anda, banyak objek yang dapat masuk dalam foto. Memotret alam atau perkotaan pun tidak lagi ada objek yang terpotong karena kendala keterbatasan lensa.

AI Triple Camera pada Vivo V15. ()

2. Waktu pengambilan

Ketika kita berbicara mengenai fotografi lanskap, artinya kita membicarakan fotografi luar ruang. Hal ini berarti berdampak pada satu hal yang wajib Anda perhitungkan dengan baik-baik, yakni sumber cahaya.