Toko Herman: Simpul Pengikat Warga

By National Geographic Indonesia, Kamis, 21 November 2019 | 08:07 WIB
Arus kendaraan di ruas jalan raya Kota Bekasi. (Zulkifli)

Beberapa bulan lalu, SRC merilis sebuah aplikasi yang dinamakan Ayo SRC. Aplikasi ini bertujuan memudahkan mitra-mitra SRC untuk saling bertukar informasi. Selain itu, aplikasi ini juga bisa menguntungkan para pelanggan yang memasangnya di telepon pintar mereka. “Ada pelanggan saya kemarin yang dapat handphone karena undian di aplikasi itu,” ujar Herman. Katanya, sudah lebih 100 orang di lingkungan tempat tokonya berada telah mengunduh aplikasi Ayo SRC. Hadiah itu adalah hasil pengundian kupon-kupon yang dipunyai oleh pelanggan SRC di area Bekasi.

Sejak diluncurkan sebelas tahun lalu, SRC telah bermitra dengan 110.000 toko kelontong di seluruh Indonesia. Dengan meluasnya jaringan ini, SRC telah turut mendorong tumbuhnya Usaha Kecil dan Menengah di Nusantara. Di zaman teknologi tinggi ini, SRC melalui program-programnya telah mendorong toko-toko kelontong untuk lebih dekat dengan digitalisasi. Dan bagi pemilik toko sendiri, program ini membantu mereka menghemat ruang dan tenaga. Serta mengukuhkan persahabatan antar warga di sekitar toko berada seperti yang dilakukan oleh Herman itu.

Dekat. Hemat. Bersahabat.