Selami Seni Memotret Low Light Lewat ‘Perfect Night Perfect You: Low Light Smartphone Photography’

By Agung Dwi Ertato, Selasa, 12 Mei 2020 | 11:20 WIB
Workshop online Vivo Perfect Night, Perfect You akan diselenggarakan 13 Mei 2020 mendatang. (DOK. Vivo )

Nationalgeographic.co.id- Ada kabar baik bagi pecinta fotografi, khususnya fotografi ponsel, yang sedang menjalani physical distancing di rumah.

Vivo Indonesia dan National Geographic Indonesia akan menyelenggarakan workshop online fotografi Perfect Night Perfect You: Low Light Smartphone Photography pada Rabu, 13 Mei 2020, pukul 15.30-selesai melalui aplikasi Zoom Meeting.

Workshop tersebut merupakan bagian dari rangkaian acara lomba fotografi Perfect Night Perfect You yang telah diadakan dari 10 Maret hingga 8 April 2020.

Kelas online tersebut akan diisi oleh narasumber yang berpengalaman dari National Geographic Indonesia dan dari vivo Indonesia.

Di antaranya, Fachryansyah Farandy (Digital & PR Director vivo Indonesia), Didi Kaspi Kasim (Editor in Chief National Geographic Indonesia), dan Rahmad Azhar Hutomo (Photographer National Geographic Indonesia).

Baca Juga: Abadikan Momen di Malam Hari dengan vivo V19

Fachryansyah akan menjelaskan tentang kompetisi fotografi ponsel Perfect Night Perfect You, hasil karya finalis setelah menggunakan gadget vivo V19, dan tantangan peserta di babak final saat memotret dari rumah dengan unsur Ramadhan.

Selain itu, Digital & PR Director vivo Indonesia tersebut juga menjelaskan fitur-fitur fotografi unggulan yang ada di smartphone vivo V19.

Sementara, Didi Kaspi Kasim akan menjelaskan tentang smartphone photography, perkembangan smartphone photography di Indonesia, serta pengalamannya menangkap momen dengan kamera ponsel.

Didi juga akan berbagi cerita tentang pengalamannya memotret, cara menangkap momen, serta memaksimalkan kreativitas saat memotret dengan kamera ponsel saat beraktivitas di rumah.

Pembicara ketiga, Rahmad Azhar Hutomo bakal lebih banyak menjelaskan teknik pengambilan gambar portrait dan human interest serta teknik memotret low-light menggunakan kamera ponsel.

Baca Juga: 20 Karya Terbaik vivo V19 Perfect Night Perfect You Portrait Photo Competition