Badan Kesehatan AS Beri Panduan untuk Menghadapi Wabah Zombie

By Utomo Priyambodo, Senin, 29 Maret 2021 | 12:00 WIB
Ilustrasi zombie. (badmanproduction)

Nationalgeographic.co.id—Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (Centers for Disease Control and Prevention/CDC) mempublikasikan sebuah panduan dalam menghadapi "kiamat zombie" atau wabah zombie di situs mereka. Badan kesehatan masyarakat AS itu menyatakan mereka upaya ini merupakan bagian dari kampanye tanpa henti mereka untuk menyampaikan pesan kesiapsiagaan atas bencana kepada sebanyak mungkin orang.

CDC mengatakan bahwa tips-tips untuk menghadapi wabah virus zombie ini sebenarnya itu adalah panduan praktis untuk keadaan darurat apa pun, seperti badai, gempa bumi, atau banjir.

"Anda mungkin tertawa sekarang, tetapi ketika itu terjadi Anda akan senang membaca ini," tulis CDC di situs webnya, sebagaimana dikutip oleh USA Today. "Dan hei, mungkin Anda bahkan akan belajar satu atau dua hal tentang bagaimana mempersiapkan diri untuk keadaan darurat yang sebenarnya."

Jadi, apa yang akan terjadi jika zombie mulai berkeliaran di jalanan?

Baca Juga: Sokushinbutsu, Ritual Biksu Jepang Mengubah Dirinya Menjadi Mumi

CDC mengatakan akan melakukan penyelidikan, seperti yang dilakukan untuk setiap wabah penyakit. Mereka juga akan memberikan bantuan kepada setiap negara bagian yang membutuhkannya.

Hingga dapat menentukan penyebab wabah dan bagaimana itu dapat diobati dan dihentikan, CDC mencantumkan pedoman yang harus diikuti sebagai bentuk "bersiap-siap daripada menyesal."

Langkah pertama untuk mengahadapi wabah zombie atau bencana apa pun adalah sipakan perlengkapan darurat dengan kebutuhan penting untuk bertahan hidup selama beberapa hari. Paket tersebut harus mencakup satu galon air per hari untuk setiap orang; kebutuhan makanan yang tidak mudah busuk; obat-obatan; alat dan perlengkapan; produk sanitasi dan kebersihan; pakaian dan tempat tidur; dokumen penting dan peralatan pertolongan pertama, kata CDC.

Selanjutnya, Anda harus membuat rencana darurat ketika zombie, atau badai, berada tepat di luar rumah Anda. Rencana ini termasuk mengidentifikasi jenis keadaan darurat yang mungkin terjadi di daerah Anda, misalnya tornado atau gempa bumi.

Kemudian Anda juga perlu membuat daftar kontak darurat. Anda juga harus memilih tempat evakuasi dan membuat rencana evakuasi, yang mencakup tempat pertemuan khusus untuk Anda dan orang-orang yang tinggal bersama Anda untuk berkumpul kembali.

Baca Juga: Peneliti WHO Ungkap Bocoran Hasil Investigasi Asal-Usul Virus Corona

 

Panduan ini sangat relevan bagi masyarakat AS mengingat pandemi Covid-19 dan cuaca musim dingin ekstrem bulan lalu di Texas telah menyebabkan 4 juta terisolasi tanpa listrik selama berhari-hari. Orang-orang Texas --dan jaringan listriknya-- tidak siap menghadapi suhu beku dan hujan salju lebat itu sehingga banyak orang tidak berdaya menjalani kehiudapannya tanpa listrik dan air.

Artikel terkait panduan menghadapi wabah zombie di blog CDC itu menerima 1.450 komentar. Sebagian besar orang memuji badan tersebut atas pendekatan kreatifnya terhadap kesiapsiagaan bencana.

"Ini menghadirkan bencana dengan cara yang benar-benar saya dapat membujuk keluarga saya untuk membicaraknnya; dan itu akan memberikan beberapa bantuan untuk setiap potensi bencana juga," tulis komentator Shelabella.

"Meskipun saya belum pernah bertemu zombie, saya telah mengalami beberapa kali pemadaman listrik," tulis komentar lain.

Pakar bencana tampaknya setuju tentang keefektifan kampanye ini. "Saya pikir ini luar biasa," kata John Sellick, seorang profesor dari Jacobs School of Medicine & Biomedical Sciences di Universitas at Buffalo, kepada Yahoo Life. "Seperti yang telah kita alami dengan keberadaan virus korona, kesiapsiagaan bencana seperti ini sangatlah penting."

Baca Juga: Satu Tahun GRID STORE: Tersedia Layanan Pelanggan Majalah-el Berdiskon