Nationalgeographic.co.id—Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) meminta masyarakat Indonesia untuk mewaspadai potensi cuaca ekstrem selama sepekan ke depan, termasuk saat Hari Raya Idulfitri 1442 Hijriah atau Lebaran 2021. Menurut prakiraan BMKG, ada potensi cuaca buruk di beberapa titik di Indonesia pada 10 sampai 17 Mei 2021 ini.
"Hasil analisis dinamika atmosfer-laut, menunjukkan bahwa terdapat aktivitas fenomena Madden-Julian Oscillation (MJO) di wilayah Indonesia yang teramati bersamaan dengan aktifnya fenomena gelombang Ekuatorial lainnya seperti gelombang Kelvin dan Rossby Ekuatorial. Saat ini juga teramati pola sirkulasi siklonik di wilayah Indonesia, yaitu di Laut Sulu dan Papua Barat, yang dapat membentuk pertemuan dan perlambatan kecepatan angin," papar BMKG dalam keterangan pers tertulisnya.
"Kondisi atmosfer yang masih labil pada skala lokal juga mampu meningkatkan potensi konvektif kuat yang menyebabkan pembentukan awan hujan menjadi lebih intensif di beberapa wilayah Indonesia," lanjut BMKG lagi.