Nationalgeographic.co.id—Para peneliti paleontologi telah menemukan dinosaurus terbang baru ditemukan yang dijuluki "Monkeydactyl". Menurut penelitian baru yang diterbitkan di Current Biology, hewan ini adalah makhluk tertua yang diketahui berevolusi dengan ibu jari yang tumbuh berlawanan .
Dijuluki Monkeydactyl kemungkinan spesies hewan purba ini menggunakan ketangkasannya untuk memanjat pohon, menggenggam benda, dan berburu mangsa.
Fosil berusia 160 juta tahun lalu itu ditemukan di Liaoning, Tiongkok. Kemudian, temuan itu dipelajari oleh tim peneliti internasional dari Inggris, Tiongkok, Brasil, Denmark, dan Jepang dengan memanfaatkan pemindaian sinar-X untuk menyimpulkan bahwa fosil itu benar memiliki ibu jari.