Negara Mana yang Memiliki Koneksi Internet paling Cepat?

By , Kamis, 7 November 2013 | 15:36 WIB

Akamai, perusahaan yang bergerak di bidang layanan teknologi jaringan komputer, baru-baru ini merilis "State of the Internet 2013" yang memerinci negara dengan koneksi internet tercepat.

Menurut laporan perusahaan yang berbasis di Massachusetts, AS, ini, Amerika hanya menempati urutan kedelapan dalam daftar negara-negara dengan koneksi internet pita lebar rata-rata tercepat. Peringkat tiga besar ditempati Korea Selatan, Jepang, dan Swiss.

Peringkat ini menggambarkan tingkat kematangan infrastruktur dan teknologi di negara-negara tersebut. Akan tetapi, data ini juga menunjukkan gejala geografis dasar: bahwa negara dengan luas wilayah yang kecil dan populasi yang padat cenderung memiliki kecepatan rata-rata tinggi.

Hal tersebut terlihat pada kecepatan rata-rata koneksi internet di masing-masing negara bagian di AS. Kecepatan di Virginia, misalnya, sama dengan kecepatan di negara Swiss secara keseluruhan (populasi Virginia dan Swiss tidak jauh berbeda).

Laporan ini juga menyebutkan bahwa Indonesia menjadi negara asal dengan aktivitas serangan (hacking) tertinggi, membawahi Cina, AS, dan Taiwan.

Berikut adalah daftar lengkap negara dengan koneksi internet tercepat:

1. Korea Selatan, kecepatan rata-rata: 13,3 mbps

2. Jepang, 12

3. Swiss, 11

4. Hong Kong, 10,8

5. Latvia, 10,6

6. Belanda, 10,1

7. Republik Ceska, 9,8