Konstantin Gavrilov, kepala detasemen Navashinsky dari IA RAS, mengaitkan temuan arkeologi di dekat Sungai Veletma itu dengan budaya Butovo yang merupakan nenek moyang budaya Volga–Oka di kawasan hutan. "Temuan di dekat Maly Okulov itu sesuai dengan karakteristik budaya arkeologi Butovo, yang tersebar luas pada waktu itu di daerah Volga-Oka," katanya, seperti dilansir Heritage Daily.
Masyarakat Butovo adalah komunitas pemburu-pengumpul yang menempati daerah tangkapan air Volga bagian atas dari sekitar tahun 8000 Sebelum Masehi hingga 5000 Sebelum Masehi. Sebagian besar permukiman budaya Butovo berada di samping sungai dan danau. Mereka hidup dengan berbasis aktivitas berburu dan memancing.
"Setelah menerima deskripsi yang akurat tentang penemuan tersebut dan pemahaman tentang teknologinya, kami akan dapat membandingkan fitur budaya Mesolitik ini dengan benda-benda dari periode sejarah manusia sebelumnya, dan kemudian, dan merekonstruksi kemajuan teknologi tersebut."