Apakah Benar Orang-orang Bertangan Kidal Memang Lebih Pintar?

By Utomo Priyambodo, Selasa, 21 September 2021 | 10:00 WIB
Populasi orang kidal di Dunia berkisar 10%, (Citra Anastasia)

Nationalgeographic.co.id—Banyak tokoh besar dunia yang bertangan kidal atau memiliki tangan kiri yang lebih dominan daripada tangan kanan. Misalnya, tiga dari enam presiden Amerika terakhir adalah orang kidal: George H.W. Bush, Bill Clinton dan Barack Obama.

Lalu orang-orang yang telah memukau publik dunia dengan karya mereka di bidang-bidang tertentu ini juga memiliki tangan kiri yang dominan: Michelangelo, Leonardo da Vinci, Paul McCartney, David Bowie, Jimi Hendrix, James Baldwin, Nikola Tesla, Oprah Winfrey, Bill Gates dan Steve Jobs, menurut laporan tahun 2019 dan The New York Times.

Yang menarik, jumlah orang kidal di dunia hanya terdiri atas sekitar 10% dari populasi global. Namun pandangan sekilas di atas mengungkapkan bahwa banyak orang yang menjadi penggerak utama di dunia ini adalah orang kidal.

Pertanyaannya, apakah orang-orang kidal memang lebih pintar dan berbakat daripada orang-orang yang dominan tangan kanan?