Hamas Tolak Gencatan Senjata dengan Israel

By , Rabu, 30 Juli 2014 | 15:35 WIB

Gempuran Israel yang diklaim mengenai 110 target, menghancurkan berbagai infrastruktur hancur, seperti pembangkit listrik utama di Jalur Gaza. 

Fasilitas yang merupakan satu-satunya di kawasan tersebut berhenti beroperasi ketika tembakan tank Israel merusak tangki bahan bakar. 

Setelah hangus dilalap api, menurut manajer pembangkit listrik kepada BBC, fasilitas tersebut amat mungkin berhenti mengalirkan pasokan listrik ke Jalur Gaza selama setahun. 

Serangan Israel juga menghancurkan stasiun televisi dan stasiun radio yang dikelola Hamas, tiga masjid, empat pabrik, dan sejumlah kantor pemerintah. 

Pelabuhan Gaza rusak dan dua sekolah serta satu taman kanak-kanak terbakar, kata sumber keamanan kepada BBC.