Seorang Bocah Tak Sengaja Menemukan Telur Dinosaurus 66 Juta Tahun

By Utomo Priyambodo, Kamis, 21 Oktober 2021 | 12:00 WIB
Ilustrasi telur dinosaurus. (junce/Getty Images/iStockphoto)

Nationalgeographic.co.id—Seorang bocah laki-laki berusia 10 tahun di Tiongkok tidak sengaja menemukan fosil telur dinosaurus. Kala itu ia sedang bermain di dekat sebuah sungai di Kota Héyuán, provinsi Guangdong.

Nama bocah kecil itu adalah Zhang Yangzhe. Saat menemukan fosil tersebut, Zhang sedang bermain di dekat tanggul dekat Sungai Dong.

Menurut laporan LADbible, kala itu Zhang sedang mencoba mencari sesuatu yang bisa membantunya memecahkan buah kenari agar bisa terbuka. Zhang mencintai sains dan selalu terpesona oleh dinosaurus. Jadi ini adalah penemuan besar yang tampaknya akan terus ia ingat seumur hidupnya.