Nostalgia Zaman Keemasan Juifen dan Houtong

By , Selasa, 10 Maret 2015 | 19:30 WIB

Mulanya Juifen hanyalah sebuah desa yang terisolasi karena lokasinya yang jauh di pegunungan. Namun mengunjungi Juifen jelas terbalaskan karena pemandangan dari puncak pegunungan ini langsung berhadapan dengan samudera pasifik dengan laguna yang menawan.

Tak usah ragu bila ingin menikmati sejuknya hawa pegunungan di Juifen. Fasilitas penginapan tersedia dengan harga-harga yang terjangkau. Hotel-hotel di wilayah ini menawarkan paket akomodasi yang beragam dengan gaya arsitektur perpaduan antara Jepang dengan Taiwan/Tiongkok. Kebanyakan hotel adalah bangunan tua yang menjadi bagian sejarah pertambangan, direhab sedemikian rupa sehingga menyajikan wisata sejarah tambang yang penuh cerita menarik. Bila anda tidak terlalu terbiasa dengan hawa yang terlalu dingin, maka pilihlah penginapan di pusat kota di Rueifang atau di Taipei sekalian.

Penduduk setempat biasanya menyebut penginapan sebagai Juifen Minsu karena pemandangannya yang indah dimalam hari. Ditemani lampion, udara segar serta minuman hangat akan membuat malam Anda serasa singkat.

Di Juifen Old Street, Taiwan, kita dapat menjumpai bangunan tua yang masih terawat hingga kini. (Syafrizaldi)

Memasuki old street Juifen, anda akan langsung disuguhi lorong-lorong jalan yang padat dengan aneka dagangan. Mulai dari aneka makanan ringan tradisional hingga makanan berat ala Korea, Jepang dan China hingga oleh-oleh untuk dibawa pulang. Ada juga banyak kedai minuman untuk bersantai. Juifen adalah surga bagi para pelancong yang meminati sejarah, bentang alam indah sekaligus pusat belanja.

Mulanya, Juifen merupakan daerah yang sedikit terlantar karena tambang ditutup sejak 1971. Namun, pariwisata di wilayah ini mulai menggeliat sejak awal tahun 1990-an. Adalah film dari aktor Tony Leung berjudul City of Sadness—bercerita tentang drama keluarga dan pembantaian di masa kekuasaan Pemerintahan Kuomintang pada akhir tahun 1940-an—yang membuat daerah ini begitu terkenal. Selanjutnya, film-film lainnya dibuat dengan latar Juifen, sebut saja film animasi Jepang Spirited Away tahun 2001 dan drama Korea On Air tahun 2007.

Jiufen menjadi kota wisata tambang yang memancarkan keriuhan tersendiri pada setiap harinya. (Syafrizaldi)

!break!

Menyusuri wilayah ini, jangan lupa mampir ke Shengping Theater yang telah ada di sana sejak 1914. Shengping Theater sedianya dibangun untuk keperluan hiburan para pekerja tambang. Bangunan ini disinyalir menjadi teater modern pertama di Taiwan.

Jangan lupa membawa jaket dan jas hujan atau payung bila datang ke Juifen. Cuaca pegunungan yang lembab, angin dan terkadang hujan akan membuat anda mengigil pada suhu rata-rata 16-19 derajat selsius.

Bila Anda penggemar kucing, maka anda dapat memasukkan Houtong Coalmining Ecological Park sebagai destinasi wajib setelah atau sebelum anda mengunjungi Juifen. Di sini, kucing hidup bebas berikut dengan tempat tidur dan makanan yang selalu tersedia.

Juifen menyuguhkan keindahan seni yang khas sebagai kota wisata tambang. (Syafrizaldi)

Houtong sendiri berarti monyet. Sedianya, ada sebuah gua yang dihuni oleh monyet liar. Pada 1962, Pemerintah Republik Tiongkok memutuskan mengganti nama daerah tersebut menjadi Ho Tong. Namun pada 2005, Pemerintah Taiwan mengembalikan nama aslinya.

Pertambangan batu bara sudah dimulai sejak zaman Jepang mengkoloni Taiwan. Namun eksploitasi besar-besaran dimulai sejak 1971, ketika cadangan 220 ribu ton batu bara ditemukan di wilayah ini. Emas hitam ini kemudian menjadi primadona selain emas betulan di Juifen. Namun eksploitasi batu bara hanya berlangsung selama 20 tahun, pada 1990 cadangannya sudah menurun drastis.

Di Jiufen, kita dapat menjumpai emas hitam yang terdapat di dalam kaca. (Syafrizaldi)

Sepuluh tahun berselang, Pemerintah Taiwan melakukan renovasi terhadap bangunan pertambangan dan secara resmi membuka Houtong Coalmining Ecological Park pada Juli tahun 2011 lalu. Sebagai wilayah tujuan wisata yang baru saja berdiri, Houtong tentu harus memiliki kekhususan. Karenanya, kampung kucing menjadi pilihan yang tepat.

!break!

Di kampung kucing, segala macam yang berhubungan dengan kucing dapat dijumpai. Di beberapa tempat, warga Houtong menjual berbagai aksesoris bertema kucing. Oleh-oleh khusus bagi para penggemar kucing dari berbagai belahan dunia dapat anda jumpai disini, mulai dari yang sederhana seperti gantungan kunci, miniatur kucing, gelang dan anting, hingga yang paling populer seperti kartu pos bertema kucing.

Houtong Coalmining Ecological Park merupakan satuan komplek yang bersebelahan dengan Miners Memorial Hall, sebuah bangunan yang direkonstruksi dari tempat pemandian para penambang. Bangunan ini memuat sejarah teknik penambangan lengkap dengan berbagai peralatan yang digunakan. Selain itu, anda dapat menjumpai bekas asrama para penambang yang dikenal dengan Liao-zai yang tersebar di beberapa tempat.

Berbelanja atau sekadar melihat-lihat barang yang dijajakan oleh para penjaja cenderamata menjadi kegiatan yang menyenangkan di Juifen, Taiwan. (Syafrizaldi)

Kuil Shinto peninggalan jepang juga memiliki daya magis tersendiri bila anda mengunjunginya. Kuil ini sedianya dibangun sebagai tempat pemujaan kepada Dewi Matahari dan alam semesta. Walau lapuk dimakan usia, kuil ini masih menyisakan penggalan kisah-kisah para penambang yang berdoa untuk keselamatannya dan keluarganya.

Gantungan kunci yang selalu diminati oleh para pejalan sebagai buah tangan dari Juifen, Taiwan. (Syafrizaldi)

Anda bisa menentukan sendiri hari keberangkatan dan memilih tempat menginap sebelum berangkat. Pagi-pagi, sesampainya di Bandara Taoyuan dan dapat langsung menuju Taipei Main Station dengan bus. Di Taipei Main Station belilah tiket kereta api (Taiwan Railway Administration, TRA) jurusan Yilan Line menuju Rueifang. Dari Stasiun Rueifang anda bisa melanjutkan perjalanan pulang pergi ke Juifen dengan bus. Tersedia juga kereta api dari stasiun Rueifang menuju Houtong Coalmining Ecological Park.