Revolusi Industri Tampak Dari Printer 3D Logam

By , Senin, 8 Juni 2015 | 12:30 WIB

“Kita bisa mencapai kompleksitas suku cadang internal yang tidak mungkin atau sangat sulit diproduksi dengan cara lain,” kata Ivester.

Masa depan 3D

Dengan kemajuan ini, di mana pencetakan 3D logam berada pada 10, 20, 30 tahun mendatang? Ivester mengatakan ia berharap biaya printer menurun dan semakin meluasnya kemampuan printer. Printer 3D akan bekerja lebih cepat, dengan resolusi yang lebih tinggi dan hasil akhir yang lebih halus.

Ia memperkirakan tidak lama lagi kita akan bisa memindai suku cadang yang rumit dengan scanner atau pemindai 3D dan mencetaknya dalam beberapa jam dan bukannya dalam beberapa minggu atau bulan.

Ia menekankan, "Dalam skala yang jauh lebih besar, di tangan semua orang, printer 3D punya potensi mentransformasi bagaimana kita beroperasi dalam masyarakat dan bagaimana kita memproduksi barang, dan menyediakan kesempatan bagi orang-orang untuk menciptakan barang untuk kebutuhan mereka sendiri dengan cara yang tak terpikirkan sebelumnya.”

Dan hal ini, tambahnya, akan membuka pintu bagi kreativitas. Ide akan bermunculan dan mempercepat inovasi.